Kamis, 30 November 2017

7 Penyebab Kenapa Kamu Susah Gemuk, Nomor 2 Tidak Terduga!!!

Umumnya orang memang mauya itu kurus, rela-rela diet buat menguruskan badan. Lalu ada juga yang ingin gemuk karena gak mau terlihat terlalu kurus. Semua itu yaa.. karena ingin memliki bentuk tubuh ideal gitu. Kotak-kotak atau macem gitar spanyol.

Kalau aku sendiri sebenarnya lumayan beruntunglah dengan keadaan tubuh aku sekarang. Untungnya itu saat orang takut makan banyak karena gemuk. Disaat itu aku santai-santai aja nikmati makanan banyak. Tanpa takut gemuk. Karena nyatanya aku udah sering makan banyak bahkan sering jadi “lubang sampah”, sering ngabisin makanan di rumah, daripada mubazir dibuang. tapi tetap aja berat badan segitu-gitu aja.



Akhirnya setelah dari artikel yang pernah aku baca. Tipe tubuhku ini, yang katanya susah gemuk itu. Karena tipe tubuh yang pembakarannya cepat. Sistem metabolismenya itu cepat. Makanan di telan, langsung dicerna. Dibakar. Jadi gak sempat itu menimbun-nimbun macem lemak. Efeknya sih bagus, energi yang dihasilkan terasa lebih banyak. Namun tetap aja badan tetap kurus gak genuk-gemuk. Sebenarnya apa aja sih Penyebab Kenapa Tubuh Susah Untuk Gemuk?

1. Faktor Keturunan
Coba deh lihat orang tua atau saudara kamu, adakah yang gemuk? Jika tidak ada, mungkin itu penyebabnya. Tapi bukan berarti kamu tidak bisa gemuk suatu saat nanti.

2. Komposisi makanan yang tidak seimbang
Jika tubuh kamu tidak bertambah besar, bisa jadi salah satu alasannya adalah bahwa kamu itu tidak mengkonsumsi makanan yang bergizi dan seimbang. Untuk menambah berat badan dan besar otot kamu, maka komposisi makanan yang disarankan adalah makanan yang tinggi kalori. Namun demikian, makanan yang kamu konsumsi juga harus memiliki komposisi yang tepat, yaitu makanan dengan kandungan protein yang tinggi, mengandung cukup karbohidrat, dan serat. Contoh makanan yang tinggi protein adalah putih telur, daging dada ayam dan ikan salmon.

3. Gangguan Metabolisme Tubuh
Orang yg berbadan kurus memiliki kerja metabolisme yang terlalu cepat, jadi seberapa banyak dia makan akan cepat dibakar oleh tubuh menjadi energi. Jika ada gangguan pada metabolisme tubuh, sebaiknya kamu konsultasi dengan dokter untuk mengobatinya. ini mirip dengan iklan-iklan obat biasanya.

4. Olahraga tidak teratur
Olahraga merupakan sebuah cara agar otot terstimulasi untuk tumbuh. Dengan melakukan olahraga, maka kamu akan memberikan latihan pada berbagai otot yang berada pada tubuh untuk bertambah besar. Jika kita berbicara tentang olahraga untuk memperbesar otot, maka tipe olahraga yang harus dilakukan adalah olahraga angkat beban. kamu juga harus mengusahakan agar tubuh kamu mendapat stimulasi terus menerus dengan beban yang bertambah.

5. Anda tidak memiliki target
Seringkali kamu hilang arah dalam melakukan program pola makan dan olahraga. Jika kamu tidak memiliki target, maka kamu tidak memiliki tujuan yang harus kamu capai. Cobalah mulai mengukur makanan yang kamu makan, berat beban dan ukuran otot kamu. Dengan mencatat jumlah makanan dan jumlah beban yang kamu gunakan, maka kamu akan mengetahui target kamu selanjutnya. Cobalah ukur pertambahan otot kamu, misal yang termudah adalah ukuran otot lengan atas atau otot biceps. Apakah otot biceps kamu bertambah ukurannya setiap bulan atau ukurannya tidak berubah.

6. Mental yang salah
Mental akan menentukan hasil. Jika kamu sudah memiliki anggapan bahwa pola hidup sehat dan olahraga tidaklah penting, maka kamu juga tidak akan melakukan pola hidup sehat. Pola pikir yang tepat akan membuat kamu konsisten dalam melakukan pola hidup sehat, dan akhirnya akan memberikan hasil yang optimal.

7. Dari kecil
susah gemuk bukan karena keturunan aja. tapi tergantung masa kecilnya. Anak di bawah enam tahun yang tidak mengonsumsi banyak makanan atau porsi biasa saja akan berpengaruh hingga dewasa. Walaupun makan banyak, dia tidak akan mebyerap lemak

Dan itulah Penyebab Kenapa Tubuh Susah Untuk Gemuk.buat kamu semua yang merasa tubuh atau badan kamu merasa susah sekali untuk gemuk. Mungkin aja lho penyebabnya salah dari yang sudah di jelaskan diatas. Hati-hati jangan sampai poin yang terakhir itu. Hehe. Semoga membantu dan menambah wawasan dan pengetahuan kita semua.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : 7 Penyebab Kenapa Kamu Susah Gemuk, Nomor 2 Tidak Terduga!!!

0 komentar:

Posting Komentar